Tuesday, August 27, 2013

Resep Buntil

Buntil
Berikut saya sajikan resep buntil, untuk masakan khas jawa ini biasanya dibungkus dengan daun talas/pepaya
  
Bahan:
12 lembar daun talas/daun labu/daun pepaya/daun singkong/daun teratai muda

Kuah:
500 ml, santan kental
1 lembar daun salam
10 buah cabai rawit
2 cm, jahe, memarkan
3 siung, wabang merah, haluskan
2 siung bawang putih, haluskan
1 cm kencur, haluskan
1 lembar daun salam
1 sdt gula pasir
1 sdt garam
2sdt minyak goreng

Isi, aduk rata:
200 gr kelapa muda, parut memanjang
1 sdm petai Cina
150 gr teri nasi
4 siung bawang merah, haluskan
3 siung bawang putih, haluskan
1 sdt garam
Haluskan:
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 cm kencur
1 cm lengkuas
1 sdt jintan
1 sdt gula pasir/gula merah
½ sdm ketumbar sangrai

Cara Membuat:
1. Cuci daun talas/labu/teratai, tiriskan dan angina-angin hingga layu.
2. Isi: campur semua bahan isi dengan bumbu-bumbu yang telah dihaluskan, aduk rata. Ambil dua lembar pembungkus, isi dengan 2 sdm bahan isi. Lipat/bungkus menyerupai buntil. Kukus hingga matang. Angkat, sisihkan. Lakukan hingga daun habis.
3. Kuah: panaskan minyak, tumis bumbu hingga harum. Tuang santan, masak sambil diaduk hingga mengental.
4. Penyajian: siapkan piring saji. Atur buntil di atas piring saji. sesaat sebelum disajikan, siram dengan kuah santan. Sajikan panas.


No comments:

Post a Comment